Program Beasiswa BAZNAS dirancang untuk mendukung mahasiswa S1 yang telah memasuki semester 5 ke atas. Program ini memberikan bantuan dana pendidikan serta pendampingan selama empat semester (dua tahun). Pada Selasa, 23 Juli 2024, Program Beasiswa Cendekia BAZNAS (BCB) resmi diluncurkan. Beasiswa ini khusus ditujukan bagi mahasiswa yang terdaftar di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dan menyediakan bantuan biaya pendidikan (UKT) hingga Rp 3 juta per semester, yang diberikan satu kali setiap semester. Selain itu, penerima be-asiswa juga mendapatkan akses ke program pengembangan diri. Program ini terbuka bagi mahasiswa jenjang D4 dan S1 yang berkuliah di perguruan tinggi mitra BAZNAS.